Ditemukan Batu Meteorit Seharga Rp1,5 Miliar - Indonesia Today -->

Recent Posts

Ditemukan Batu Meteorit Seharga Rp1,5 Miliar


JAKARTA - Mahasiswa Universitas Central Michigan, Mona Sirbescu menemukan sebuah batu yang diduga sebagai meteorit bernilai hingga USD100 ribu atau sekira Rp1,5 miliar. Menariknya, batu tersebut telah ditemukan pada 1930-an di sebuah peternakan Michigan, di mana selama beberapa dekade ini digunakan sebagai palang pintu.

Dilansir dari laman Slashgear, Minggu (6/10/2018) Sirbescu mengatakan dia telah diminta untuk melihat potensi adanya meteorit sebelumnya, namun belum menemukan tanda-tanda. Itu semua berubah ketika seorang pria tanpa nama membawa batu angkasa raksasa kepadanya.

"Saya bisa langsung tahu bahwa ini adalah sesuatu yang istimewa," kata Sirbescu.

Ternyata, ini adalah meteorit terbesar ke-6 yang pernah ditemukan dan diidentifikasi di Michigan. Namun sayangnya, orang yang membawa meteorit tersebut memilih untuk tidak dipublikasikan identitasnya.

Menurut pihak universitas, pemilik peternakan sebelumnya telah mengklaim batu itu adalah meteorit, menyatakan bahwa baik dia dan ayahnya melihat kecelakaan itu jatuh disekitar rumahnya pada suatu malam di tahun 1930-an.

 Batu luar angkasa tersebut membuat suara keras ketika menghantam tanah dan menciptakan sebuah kawah. Sang petani dan ayahnya menemukannya di pagi hari dengan menggalinya. Dia menyebutkan jika batu masih hangat saat disentuh.

(ahl)


Sumber: https://bit.ly/2C7L3XB

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel